Pantai Kamulyan Cilacap adalah salah satu pantai yang dimiliki Kabupaten Cilacap, meski tidak sepopuler Pantai Teluk Penyu nyatanya pantai ini sering didatangi oleh mereka yang menyukai wisata bahari. Kabupaten Cilacap punya dataran yang berbeda, misalnya saja di sebalah utara adalah daerah perbukitan, bagian selatan ialah dataran rendah yang memiliki banyak wisata pantai salah satunya Pantai Kamulyan.

Pantai Indah Pesona Lingkar Selatan

Nama pantai Cilacap satu ini mirip ya dengan Pantai Kamulyan yang ada di Bogor, Jawa Barat. FYI, perbukitan di bagian utara Cilacap jadi rangkaian lanjutan dari Bogor loh. Untuk kamu yang menginginkan tempat berlibur yang tidak terlalu ramai, Pantai Kamulyan dapat menjadi referensi.

Lokasi Pantai

Lokasi Pantai Kamulyan berada di jalur lingkar selatan Cilacap, tepatnya beralamat di Desa Tegalkamulyan, Kecamatan Cilacap Selatan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.Rute menuju Pantai Kamulyan jika berangkat dari Alun Alun Cilacap ialah dengan menuju ke arah selatan, ketika tiba di bunderan arahkan menuju Jl. Jend Sudirman.

Terus saja lurus hingga tiba di Jl. Budi Utomo, setelah itu belok kiri ke Jl. Lingkar Selatan kemudian belok kanan ke Jl. Kalimantan. Selanjutnya tinggal mencari lokasi dari Pantai Kamulyan.

Jam Buka Pantai

Jam operasional Pantai Kamulyan buka selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu. So, kamu dapat datang kapan saja. Waktu terbaik mengunjungi Pantai Kamulyan ialah di pagi hari sambil jogging atau bersepeda, dan di sore hari untuk bersantai.

Harga Tiket Masuk Pantai Kamulyan
Harga tiket masuk Pantai Kamulyan gratis, kamu hanya perlu membayar parkir kendaraan saja.

Fasilitas Pantai Kamulyan

Berbagai fasilitas yang ada di Pantai Kamulyan diantaranya:

Pesona Indah Pantai Kamulyan

1. Ombak Yang Besar
Karakteristik Pantai Kamulyan ialah ombaknya yang cukup besar, dapat terlihat dari cukup besarnya gulungan ombak yang datang di setiap saatnya. Merupakan kegiatan yang sangat seru ketika kita berdiri di bibir pantai menunggu ombak datang, ketika ombak datang kita berlari menjauh darinya. Karena ombaknya yang cukup besar, membuat Pantai Kamulyan tak cocok untuk kegiatan berenang. Hal tersebut dapat membahayakan tentunya, nggak mau kan keseruan liburan berubah jadi keharuan.

2. Pasir Hitam
Pantai Kamulyan Cilacap memiliki hamparan pasir yang berwarna hitam lembut, banyak anak-anak yang bermain dengan pasirnya. Ragam wisata di pantai memanglah didominasi oleh bermain air ataupun bermain pasirnya. Untuk kamu yang mengajak anak-anak berlibur ke Pantai Kamulyan Cilacap sebaiknya membawa perlengkapan bermain.

3. Sunset Yang Cantik
Matahari sangatlah menawan, dia memberikan banyak sekali manfaat untuk kita manusia. Mulai dari panasnya, cahayanya, hingga proses tenggelam maupun terbitnya. Dimana proses sunset maupun sunrise menyajikan panorama alam yang sangat cantik dan indah.

Kecantikan sunset atau matahari tenggelam dapat kamu nikmati ketika berlibur di Pantai Kamulyan, suasananya akan terasa romantis jika menyaksikannya bersama psangan sambil duduk di atas hamparan pasirnya.